Artikel Pendidikan Berkarakter

             Karakter  dalam diri seseorang manusia adalah ibarat sebuah  kemudi bagi sebuah kapal, karakter adalah kemudi hidup yang akan menentukan arah yang benar dalam mengarungi bahtera kehidupan manusia yang sangat berperan penting dalam diri seseorang yang akan menjadikan manusia tersebut menjadi manusia yang berkompeten dan mempunyai potensi yang sangat diasuh dan diasah. Masalah duniawi materi dan uang semua ini dapat dijual belikan apa saja yang ada dibumi ini hanya satu yang tidak dapat dibeli dan dinilai dengan uang yaitu karakter seseorang.

             Untuk membentuk sebuah karakter pada diri seseorang harus ditumbuh dan dikembangkan  sendiri melalui pendidikan,pengalaman,percobaan,pengorbanan dan pengaruh lingkungan semua ini harus dilandasi dengan kesadaran dan kemauan kuat untuk menumbuh dan mengembangkannya dalam diri seorang individu sebagaimana kata orang bijak Herbert Spencer seorang filosof Inggris tahun 1820-1903
education has for its object the formation of caracter artinya sasaran pendidika adalah membangun karakter
jadi tujuan pendidikan yang paling utama bukanlah hanya pengetahuan tetapi tindakan atau perilaku, kemajuan suatu bangsa tidak semata disebabkan oleh kompetensi dan tegnologi,kekayaan alam tetapi karena dorongan semangat dan karakter bangsanya

               Karakter merupakan hasil dari kebiasaan yang ditumbuh kembangkan melalui pendidikan yang diperoleh oleh seseorang sesuai dengan puisi Samuel smiles yang berjudul Law of the harvest
 ( Hukum Panen )
Tanamlah Pemikiran Kamu akan menuai Tindakan
Tanamlah Tindakan kamu Akan menuai kebiasaan
Tanamlah Kebiasaan kamu akan menuai karakter
tanamlah karakter kamu akan menuai nasibmu

                Melalui pendidikan berkarakter maka lahirlah generasi yang berakhlak dan berbudi pekerti dan menjadi agama sebagai suatu landasan yang kuat yang akan membentengi generasi muda tersebut untuk menjalani hidup dimasa yang akan datang  dan menjadikan pemimpin-pemimpin yang memang benar-benar dapat dijadikan contoh dan di ayomi oleh rakyat, itulah hasil dari pendidikan berkarakter.

Komentar